Dalam rangka peringatan hari Lingkungan Hidup
sedunia pada tanggal 8 Juni 2010 di Istana Negara Jakarta, Presiden RI
Bapak DR H Susilo Bambang Yudhoyono menyerahkan langsung penghargaan
anugerah Piala Adipura kepada Walikota Banda Aceh Ir H Mawardy Nurdin
MEngSc. Penghargaan ini merupakan yg kedua kalinya diterima Kota Banda
Aceh
selama kepemimpinan Mawardy-Illiza menjabat mulai Pebruari 2007 yang
lalu.
Dalam sambutannya Bapak
presiden mengharapkan agar keberhasilan ini tetap dipertahankan dan
terus ditingkatkan, mengajak masyarakat agar ikut menyukseskan program
pemerintah menjadikan 'green Indonesia' dengan menanam 'one person one
tree' sekaligus mengajak semua masyarakat berusaha hidup 'ramah
lingkungan' sebagai budaya dan kebiasaan sehari hari. Beliau juga
mengajak kita untuk terus menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang
sampah pada tempatnya, ikut menjaga drainase dan saluran air bebas
sumbatan dan hilangkan budaya membakar yang menyebabkan bumi kita
bertambah panas. Tema lingkungan hidup kita tahun ini adalah "
keanekaragaman hayati masa depan bumi kita".
Direncanakan
Walikota dan rombongan akan membawa piala tersebut ke Banda Aceh pada
hari Rabu besok tanggal 9 Juni 2010 dengan pesawat Garuda penerbangan
pagi. Sebagai rasa syukur atas pertisipasi dan juga sekaligus untuk
memberikan motivasi lebih lanjut kepada masyarakat untuk terus menjaga
kebersihan kota, maka Piala tersebut akan diarak keliling kota, dengan
rute Bandara SIM (jl. Blang bintang) melewati bundaran Lambaro – Jl.
Soekarno Hatta – Jl. Mr. Mohd. Hasan (Terminal Terpadu) – Sp. Surabaya –
Jl. T. Hasan Dek – Sp. Jambo Tape – Jl. Syiah Kuala – Jl. Pocut Baren –
Jl. Panglima Polem – Sp. Lima – Jembatan Pante Perak – Sp. Kodim – Jl.
Mohd. Jam – Jl. Abu Lam U dan berakhir di Taman Sari kota Banda Aceh.
Ibu Wakil Walikota, Sekda dan para kepala SKPD sedang mempersiapkan
penjemputan dengan melibatkan pegawai, Camat, kades , guru, pelajar, LSM
dan organisasi kemasyarakatan serta masyarakat lainnya yg insya Allah
akan turut berpartisipasi menyambut Piala tersebut.
Setelelah
dilakukan arak keliling Kota, direncanakan Walikota akan menyampaikan
pidato penghargaan dan terima kasih kepada seluruh warga atas diraihnya
kembali ADIPURA tersebut dan sekaligus Ikrar dari pegawai pemko untuk
menjadikan kota bersih, indah dan teduh dalam rangka mewujudkan visi
Banda Aceh sebagai Bandar wisata Islami Indonesia sekaligus Visit Banda
Aceh year 2011 yang bertempat di Taman Sari Kota banda Aceh.
Article Source: http://www.bandaacehkota.go.id